Tips Melindungi Website dari Serangan Hacker
3/09/2020
Perkembangan teknologi membuat banyak orang menciptakan website untuk sebagai sumber penghasilan. Banyak perusahaan besar hingga kecil menjadikan website sebagai salah satu elemen dalam perkembangan bisnisnya. Namun, meskipun sistem keamanan selalu mengalami peningkatan secara berkala, tetap saja website-website tersebut tak lepas dari serangan hacker.
Kerugian besar kerap mengancam pemilik website akibat ulah hacker yang tak terkendali. Nah, jika kamu salah satu pemilik website, lindungi situsmu agar tidak menjadi korban serangan hacker. Berikut tips melindungi website dari serangan hacker yang bisa kamu terapkan.
Jenis Serangan Hacker
Ada beberapa bentuk serangan kejahatan yang dilakukan hacker pada website, diantaranya:Malware
Jenis serangan hacker yang paling sering terjadi yaitu Malware. Serangan ini menyerang bagian perangkat lunak melalui software yang terinstall di perangkat komputer pengguna. Hacker akan menanamkan virus berbahaya seperti ransomware pada link software yang terunduh. Jika link tersebut diklik dan membuat suatu software terpasang dalam komputer pengguna, maka Malware akan memasuki sistem dan hacker akan mencuri data pada perangkatmu untuk tindak kejahatan.Man in The Middle
Hacker jenis ini menyerang jalur komunikasi yang dilakukan dua pengguna. Saat kamu berkomunikasi, hacker akan mencegat informasi yang berjalan, mengalihkannya, dan memodifikasinya. Bahkan, lebih parahnya lagi hacker biasanya menanamkan Malware yang bisa membuat informasi dua pengguna dapat diretas.Baca Juga : Inilah 5 Cara Hacker Mencari Korban Untuk di Retas
Pharming
Pharming juga menjadi bentuk serangan hacker yang berbahaya karena tidak banyak orang yang sadar dengan serangan tersebut. Jenis serangan ini berupa pengalihan situs resmi menjadi situs palsu demi mendapatkan data pengunjung. Misalnya, situs-situs perbankan yang diretas hacker menggunakan Pharming, meminta penggunanya untuk mengisi data diri saat berkunjung ke website tersebut. Pengunjung tidak sadar bahwa situs perbankan sedang diretas, karena URL yang ditampilkan merupakan URL resmi. Mereka akan mengetahui bahwa dirinya menjadi korban, ketika menyadari bahwa saldo rekeningnya dicuri.Bagaimana Cara Melindungi Website dari Serangan Hacker?
Nah, sebenarnya ada beberapa cara yang bisa dilakukan para pemilik website untuk melindungi situsnya agar terhindar dari serangan hacker.Gunakan Firewall pada Situs
Langkah pertama yang bisa kamu lakukan yaitu menggunakan Firewall untuk melindungi situs websitemu. Firewall memiliki fitur memblokir serangan hacker dan menyaring spammer yang masuk ke website. IP address situs berbahaya juga akan ikut terblokir, sehingga kamu juga tidak bisa membuka website yang berpotensi berbahaya untuk situsmu sendiri.